Mengatasi Banjir, Sudin SDA Jakarta Barat Operasikan Pompa

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat mengerahkan pompa untuk mengatasi genangan yang terjadi di 43 RT pada Rabu (29/1/2025).

“Kami telah mengoperasikan pompa mobile serta pompa lainnya di wilayah yang terdampak banjir,” ujar Kepala Sudin SDA Jakarta Barat, Purwanti Suryandari, Rabu, sebagaimana dilansir dari Antara.

Namun, menurut Purwanti, beberapa lokasi banjir tidak dapat ditangani menggunakan pompa mobile karena air sungai telah meluap. “Beberapa area belum bisa dipompa karena air kali sudah meluap dari tanggul,” jelasnya.

Purwanti menambahkan, banjir di Jakarta Barat disebabkan oleh curah hujan ekstrem dalam waktu singkat, yang membuat saluran air tidak mampu menampung air secara maksimal.

“Hujan deras dalam durasi singkat membuat saluran tidak mampu mengalirkan air,” katanya. Untuk memastikan pompa bekerja secara optimal, petugas Sudin SDA terus membersihkan saringan pompa dari sampah sejak malam sebelumnya.

Hingga saat ini, terdapat 148 pompa stasioner, 70 pompa mobile, dan 50 pompa apung yang siap dioperasikan untuk menangani banjir.

“Semua pompa berfungsi,” ujar Purwanti.Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, lebih dari 2.000 warga mengungsi akibat banjir yang merendam sebagian wilayah, terutama di Jakarta Barat dan Jakarta Timur.

“Pengungsi tersebar di beberapa lokasi,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta, Mohamad Yohan.

Ia menjelaskan, para pengungsi telah dipindahkan ke tempat aman hingga air surut. Lokasi pengungsian meliputi beberapa mushola, masjid, RPTRA, dan gereja di wilayah terdampak.BPBD DKI Jakarta juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan segera menghubungi layanan darurat di nomor 112, yang tersedia 24 jam secara gratis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *